Software Development Competition

Image 3

A.  Deskripsi    

Kompetisi Software Development merupakan kompetisi pengembangan perangkat lunak yang dapat memberikan solusi praktis atas permasalahan yang ada di masyarakat serta inovasi di bidang teknologi informasi. Ajang kompetisi Software Development diperuntukkan bagi mahasiswa program sarjana dan diploma seluruh Indonesia. Fokus pada kategori ini adalah aspek inovasi, kreatif, dan pemanfaatan TIK sehingga perangkat yang dihasilkan mampu memberikan dampak untuk kemandirian, efektifitas dan kecerdasan masyarakat Indonesia. Produk atau karya tidak dibatasi pada salah satu platform.

B.  Persyaratan           

1.    Setiap 1 (satu) tim peserta terdiri dari maksimum 3 orang mahasiswa (1 Ketua tim, 2 Anggota)

2.    Peserta wajib melakukan pendaftaran/registrasi pada link http://www.bsinatcom.id

3.    Karya yang diikutsertakan merupakan karya orisinal, tidak mengandung plagiarisme, belum  pernah dipublikasikan, belum pernah mendapatkan juara pada kompetisi sebelumnya yang dibuktikan dengan surat pernyataan orisinalitas karya. Template dapat diunduh pada laman http://www.bsinatcom.id

4.    Kreasi dan karya yang diikutsertakan tidak diperkenankan mengandung unsur SARA (suku agama – ras – antar golongan), radikalisme, dan asusila.

5.    Semua kegiatan kompetisi (presentasi dan non presentasi) pada babak final dilaksanakan secara daring dan dimungkinkan terbuka untuk umum.

C.   Mekanisme pendaftaran tim, peserta mempersiapkan dokumen:

1.  Surat tugas dari perguruan tinggi untuk mengikuti kompetisi yang dilengkapi dengan data dosen pembimbing

2.  Mempersiapkan data tim: Ketua, Anggota 1, Anggota 2. Template dapat diunduh pada laman http://www.bsinatcom.id

3.  Upload dokumen tersebut melalui laman http://www.bsinatcom.id

D. Timeline Kompetisi

Sosialisasi Kompetisi : 15 Januari - 28 Februari  2023

Pendaftaran TIM : 15 Januari - 10 April 2023

Unggah Karya Kompetisi : 15 Januari – 25 April 2023

Masa Penjurian Penyisihan : 1 - 5 Mei 2023

Pengumuman Finalis :  10 Mei 2023

Pendaftaran Ulang Babak Final dan Unggah Proposal : 10-14 Mei 2023

Technical Meeting : 15 Mei 2023

Babak final : 17-19 Mei 2023

Awarding Ceremony : 6-7 Juni 2023

Detail tentang Software Development Competition dapat dipelajari melalui Pedoman PIKMI 2023.

Daftar Upload Karya

Related Post Artikel: